Drag Race Sepeda KADIN NTT Sukses, Ajang Minimalisir Balapan Liar

Olahraga123 Dilihat

MEDIATORKUPANG.COM, KUPANG—Tak hanya konsern di bidang bisnis, asosiasi Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Nusa Tenggara Timur (NTT) pun menyatakan kepeduliannya terhadap dunia olahraga. Dan, drag race sepeda yang digelar dengan tujuan sebagai ajang menyalurkan hobby dan prestasi serta terlebih guna meminimalisir balapan liar ini sukses besar.

Ketua Umum KADIN NTT, Bobby Lianto, MBA berterimakasih kepaa semua pihak yang sudah ikut berpartisipasi hingga iven ini berlangsung aman, melibatkan banyak orang dan berakhir dengan baik. “Kami ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang sudah ikut berpartisipasi hingga suksesnya perlombaan ini. Terutama panitia yang sudah bekerja keras, pihak kepolisian yang berperan besar hingga berhasil, dan para pembalap serta timnya yang sudah ikut menjaga keberlangsungan iven ini,”tegas Bobby.

Untuk diketahui, iven ini dibuka oleh Ketua Umum KADIN NTT yang diwakili Kordinator  WKU, DR. Samuel Litik. Hadir sejumlah pengurus dan warga kota Kupang.

PARA JAWARA. Inilah para juara dalam Drag Race sepeda KADIN NTT.
Foto: Dok KADIN NTT

Sementara Penanggungjawab Kegiatan, Mercy Siubelan kepada Mediatorkupang.com, menegaskan bahwa lomba ini bertujuan sebagai ajang menyalurkan hobby, ukir prestasi dan terlebih untuk meminimalisir balapan liar di jalan.

“Sekarang musim liburan sekolah, sehingga kita antisipasi terjadinya balapan liar dengan menghadirkan lomba yang melibatkan anak-anak sekolah. Ini adalah yang pertama, kita berharap merupakan awal yang baik, sehingga dihadirkanlah lomba dengan memperebutkan piala bergilir KADIN Provinsi NTT,”tegas Mercy sembari berharap agar kedepan ajang ini melahirkan pembalap yang berbakat serta berprestasi.

Baca Juga  Esthon Foenay Buka Turnamen yang Diprakarsai Fernando Soares, Dukung Visi Prabowo Majukan Prestasi Olahraga NTT

Masih menurutnya, lomba ini cukup sukses karena diikuti lebih dari 130 pembalap dengan 8 ketegori kelas lomba. Bertempat di Jl. Ruko Citra Bisnis Distrik depan KADIN NTT, iven ini berlangsung selama empat hari yakni sejak 24 hingga 27 Juni 2022. Adapun juara umum lomba adalah Team DM Marapusa.

Di kesempatan yang sama, Harun selaku ketua panitia yang didampingi kordinator kegiatan, Edo Djami menegaskan bahwa iven ini berlangsung sukses atas partisipasi semua pihak. Dan, peserta yang adalah orang tua dan simpatisan lomba memberi apresiasi kepada KADIN NTT yang sudah mau berpikir dan bertindak nyata menyiapkan panggung bagi anak-anak mereka dalam menyalurkan hobby. Mereka berharap agar iven ini terus berlanjut demi melahirkan pembalap-pembalap junior. (BOY)

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *