Sinergitas Bank NTT-ASDP-Pelindo III, Ratusan Buruh Bolok dan Tenau Dibagi Sembako

Metro257 Dilihat

MEDIATORSTAR.COM, Kupang
Pandemi COVID-19 yang tak kunjung mereda, berdampak pada menurunnya pendapatan. Termasuk tenaga kerja bongkar muat (TKBM) yang sehari-hari beraktifitas di Pelabuhan Penyeberangan Bolok, dan juga Pelindo III Kupang. Dan, sebagai salah satu agenda dalam momentum pelantikan Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) NTT tanggal 27 Agustus 2021 di Semau, maka dilaksanakanlah penyerahan sembako kepada 500 orang warga pekerja pelabuhan baik itu TKBM di Bolok maupun Tenau.
Direktur Utama Bank NTT, Harry Alexander Riwu Kaho, Rabu (25/8/2021) menyerahkan secara simbolis bantuan itu di dua tempat berbeda.
Di Bolok, rombongan Bank NTT yang terdiri dari Kadiv Rencorsec, Endry Wardono, Kadiv Treasurry, Seth Lamu, Kepala Kantor Cabang Utama (KCU), Boy R. Nunuhitu dan Wakil Pimca, Anto Bissilisin diterima GM ASDP Kupang, Ardy Ekapati. Disana, Dirut Alex menyerahkan 200 paket sembako kepada masyarakat setempat yang disalurkan melalui ASDP.
Sementara di Tenau, sebanyak 300 warga pun mendapatkan bantuan serupa yang disalurkan melalui Pelindo III dengan cara, kuponnya dibagi-bagikan kepada warga yang memenuhi kriteria yang ditetapkan, dan mereka mengambilnya di kantor Bank NTT Kas Tenau.
Dalam sambutannya, GM ASDP, Ardy Ekapati berterimakasih kepada Bank NTT yang menyatakan kepeduliannya kepada masyarakat. Dia berharap agar sinergitas ini terus berlanjut. “Bagi warga yang menerima, jangan melihat nilainya melainkan niatnya. Agar disyukuri,”tegasnya singkat.

Baca Juga  ‘Kaum Bapak’ Hadirkan Menko Luhut Panjaitan dan Yasona Laoly, Wali Kota Jeriko Dukung
SIAP SALURKAN. GM PT Pellindo III, Agus S. Nazar menerima secara simbolis paket bantuan sembako kepada warga warga di pelabuhan.
Foto: Stenly Boymau/Mediatorstar.com

Hal yang sama disampaikan oleh GM. PT Pelindo III, Agus S. Nazar.
“Kami terima kedatangan Pak Dirut dan rombongan, untuk berbagi kasih dengan seluruh buruh di Pelabuhan Tenau Kupang. Kmi sambut baik kunjungan ini sembari berdoa agar Bank NTT semakin bertumbuh besar. JIka di Jawa Timur Pelindo bisa bersinergi dengan BPD setempat, mengapa Kupang tidak,”tegas Agus.
Dalam sambutannya Dirut Alex menegaskan bahwa pandemi COVID 19 membuat ekonomi kian sulit dan di masa sulit ini, hendaknya semua saling topang walau dari berbagai keterbatasan. Aksi yang dilakukannya adalah bagian dari rangkaian acara menyongsong pengukuhan Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) NTT tanggal 27 Agustus 2021 di Semau.
“Ini dalam rangkaian pelantikan TPAKD. Semau dipilih karena punya bayak potensi diantaranya wisata, pertanian, peternakan dan perikanan sehingga sejak minggu lalu sudah ada kegiatan disana, seperti pemberian penguatan dan pemahaman kepada masyarakat pengelola homestay maupun warga setempat untuk memiliki wawasan luas tentang pemasaran produk dan sebagainya,”tegas Alex.
Ada banyak kegiatan seperti lmba mancing, vaksin massal dan sebagainya sehingga jika ada warga yang belum divaksin, maka bisa memanfaatkan moment ini. Beberapa kegiatan serupa diharapkn memberi dampak baik bagi masyarakat Bolok dan Tenau. (MSC01)

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *