Kupang (MEDIATOR)—Demi mendukung program ketahanan pangan dan pertanian di wilayah Kota Kupang, Danramil 1604-01/Kota Mayor Inf Hendri Dunant, S.I.P., bersama anggota Resimen Mahasiswa (Menwa) dan anak magang dari Yayasan LPK Kupang, melaksanakan penggemburan tanah di kebun sayur Kodim 1604/Kupang. Tujuan penggemburan ini untuk mempersiapkan lahan agar lebih subur guna mendukung produksi sayur-sayuran yang akan dibagikan kepada masyarakat sekitar di Kelurahan Namosain, Kecamatan Alak, Kota Kupang.
Kegiatan penggemburan tanah dilaksanakan Minggu (17/11/2024) ini juga melibatkan sejumlah peserta dari berbagai elemen. Mayor Hendri menyampaikan bahwa, selain memperkuat ketahanan pangan, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk membangun sinergi antara TNI, mahasiswa, dan masyarakat.
“Kami ingin memberikan contoh konkret bagaimana kita bisa berkolaborasi dalam mendukung program pemerintah yang berfokus pada ketahanan pangan lokal,”ujar Mayor Hendri seperti dikutip dari website milik Kodam IX Udayana.
Kebun sayur ini merupakan bagian dari inisiatif Pangdam IX/Udayana saat kunker beberapa waktu lalu, dalam mengembangkan pertanian di kawasan urban yang sangat membutuhkan perhatian khusus. “Dengan menggunakan metode pertanian yang ramah lingkungan, diharapkan kebun sayur ini dapat menyediakan hasil yang optimal bagi masyarakat, serta menambah kesadaran akan pentingnya bercocok tanam bagi ketahanan pangan keluarga,”jelasnya.
Ditempat terpisah Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Wiwit Jalu Wibowo mengharapkan, kegiatan ini tidak hanya mampu meningkatkan hasil pertanian, tetapi juga mempererat hubungan antar berbagai elemen masyarakat. “Kedepan, kegiatan serupa akan terus digalakkan untuk memastikan bahwa masyarakat Kupang dapat menikmati produk pangan lokal yang sehat dan bergizi,”ucap Kolonel Jalu. (Kodim1604/Kupang/boy)